Brainstorm Ideas

Monday, August 5, 2013

Dream A Little Dream

Katakanlah Awal Dari Perjuangan
Sulit untuk memulai dari mana atau bagaimana menulis prolog sebuah tulisan ini. Apakah dengan mengetik ulang semua kejadian-kejadian luar biasa yang telah kita lalui atau membayangkan kehidupan kedepan yang tidak semua orang tau. Tapi ini sepertinya ini prolog yang bagus untuk menjelaskan bagaimana sebuah umur dan berbagai pengalam indah akan selalu kita ingat. Di saat umur kita yang masih sangat belia ini, manfaatkanlah kekuatan, tekad dan semangat yang masih membara dalam diri kita. Ini merupakan sebuah moment atau kesempatan untuk membentuk sukses kita di masa depan kelak. Bagaimana kita ingin hidup dengan keberhasilan yang telah kita tanam sejak saat ini dan kita dapat memetik buahnya nanti saat kita sudah mencapai mimpi-mimpi yang telah kita buat.
            Kita harus membuat lompatan yang dahsyat dalam diri kita jika kita ingin sukses. Ini belum terlambat untuk memulai kembali. Tidak ada kata sia-sia atau percuma, yang ada bagaimana kita ingin benar-benar untuk meraih sukses tidak peduli seberapa sering kita terjatuh yang perlu kita ketahui kita harus bangkit kembali! Ingat selalu pengalaman saat kita benar-benar terjatuh, pengalaman terparah dari hidup kita. Jadikan itu sebuah
lompatan dahsyat untuk berubah untuk bangkit. Suatu saat nanti saat kalian sukses, kejadian-kejadian itu akan membuat anda begitu bersyukur akan hidup ini, betapa adilnya Tuhan telah memberikan hal yang terbaik untuk kita. Tidak ada kesuksesan yang di dapat secara instan dalam sekejap, semua butuh proses panjang. Semua butuh usaha, kerja keras, tekad, kemauan dan semangat dan tentu saja doa.  Sebuah kalimat indah yang penuh makna yang selalu ku ingat dari sebuah buku yang aku baca “Mimpi Sejuta Dolar” menuliskan, Serahkan segalanya pada Tuhan, dan DIa akan memberikan jalan padamu. Yakinlah bahwa semua akan indah pada waktu-Nya. Dia akan menunjukan jalan selangkah demi selangkah menuju kebaikanmu. Dan saat ini aku, anda dan kita akan mulai untuk mencapai sukses. Akan ada banyak pengalaman yang akan kita dapatkan. Kita dapat mempelajari juga dari pengalaman orang lain bagaimana mereka mencapai kesuksesan mereka, ambil semangat dari mereka gunakan dengan secara positive dan mulai perubahan!

“ My great concern is not whether you have failed, but whether you are content with your failure”

-Abraham Lincoln-

Share This Post

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...