Bertahun – tahun ini terjadi, seakan ini sudah menjadi budaya-ku sendiri, yang aku ciptakan sendiri, yang aku mulai sendiri, tapi mungkinkah ini terlalu berlebihan?

source : Microsoft Office-Clipart

Sejujurnya aku tidak terlalu menyukai keramaian, sungguh. Setiap saat aku selalu mencoba menghindar, mencari suasana yang lebih tenang. Tapi kalau sudah tidak ada jalan untuk menghindar, itu terkadang membuat ku agak sedikit lemah, di tengah orang-orang itu. Aku bukan sosok orang yang suka berbicara, bukan sosok orang yang gampang menyesuaikan diri, walaupun aku sudah mencobanya. Aku lebih menyukai kesendirianku, itu lebih baik. Aku mempunyai duniaku sendiri, caraku sendiri dalam menjalani hidup ini. Di sisi lain, aku juga terkadang seperti tersisih dari dunia ini, aku mengenal banyak orang tapi seakan aku tak pernah memperdulikan mereka. Aku justru sibuk sendiri, entah apa yang aku sibukkan, apakah bermain dengan pikiranku, imanajinasiku, atau duniaku? Aku begitu merasa terpukul